Langsung ke konten utama

Surat Untuk Dulurku

Assalamualaikum
selamat ya untuk semua teman-temanku yang sudah mulai meniti karir. selamat juga bagi kalian yang sudah menikah.
Bagi teman-teman yang sudah bekerja, keep spirit karena perjuangan kalian tidak berhenti sampai di situ saja. karena kita harus senantiasa meningkatkan kualitas diri dan kepekaan terhadap lingkungan
Jujur, aku sangat bangga dengan kalian. Apapun pekerjaan kalian itu sangat lebih baik dari pada aku yang masih meminta orang tua. rasanya malu sekali pada kalian. Sudah bisa kerja sendiri, itu sesuatu banget. sedang aku masih kuliah baru akan naik semester 5. masih lama jika aku harus menunggu ijasahku keluar dulur. Dulur, àpa kamu nyaman dengan pekerjaanmu sekarang? Apa kamu menikmatinya? bagaimana kualitas waktumu dengan orang tua dan sahabat? berkurangkah? atau masih seperti dulu?
salah satu hal yang kurang aku suka ketika melihat orang yang sudah bekerja, kuantitas waktu untuk keluarga dan sobat akan berkurang. Tapi aku harap kalian masih semangat untuk mengumpulkan waktu-waktu kalian demi orang tua dan sahabat
aku melihat kalian sangat bahagia dengan berbagai model foto. Kalian terlihat sangat menikmati pekerjaan kalian. Semoga yang aku lihat sama persis dengan apa yang kalian rasakan
kalau masalah gaji, aku percaya cukup gak cukup kalau kalian bersyukur pasti cukup. jika memang kurang, bisa kerja paruh waktu atau mungkin mengandalkan kreativitas kalian dengan membuat berbagai kerajinan.
Mari meningkatkan kualitas diri, di saat kalian sudah menggapai sebagian mimpi-mimpi kalian. aku harap kalian tidak berhenti bermimpi yang lebih tinggi dan lebih spekta lagi
semoga Allah selalu menjaga kalian dimanapun kalian berada. Bangga bisa mengenal kalian. Semoga Allah selalu melindungi kalian dan barokallah... sampai berjumpa di tangga kesuksesan dan semoga kita bisa bereuni di surga kelak Wassalamualaikum yang selalu merindukan kalian Eky Dimas Yuliati

Komentar

Postingan populer dari blog ini

“SKENARIO PERGAULAN BEBAS”

TOKOH  Kendil         :     anak nakal yg memprofokatori teman-temannya . Chemed     :     teman kendil yg pertama kali terpengruh terhadap virus negative itu. Dhani           :     sahabat tina, puput, putri dia anaknya tomboy tapi baik hati Tina             :   dia juga sahabat mereka yang lugu, lembut, serta sntun Puput           :   adik Putri Putri            :   kakak puput. Bu Eky        :   ibunya puput dan putri Di sebuah SMA terdapat sekelompok siswa yang terikat persahabatan yang sangat erat. Tetapi di antara mereka ada satu siswa yang nakal. Siswa itu sukanya tidur didalam kelas. Karena suka keluar malam, minum-minuman keras, bahkan menggunakan nark...

KOLASE LIMBAH ALAM

     A.   FOTO KARYA                         Nama                         :            Eky Dimas Yuliati                         Kelas                         :            XII IPA 3                         No          ...